Tidak Ada Seorangpun Yang Mampu Melawan Kata Hatinya

ADA SEBUAH kapal perang yang berjalan di tengah samudra luas bersama seorang laksamana dan para awak kapalnya. Dari kejauhan, ia melihat ada cahaya lampu namun tidak mengetahui cahaya lampu apa itu gerangan? Si pengemudi berkata ke arah cahaya lampu itu:” Kapal perang hendak lewat, jadi minggirlah! Kemudian suara dari arah cahaya itu menjawab:” Kalian yang harus minggir! Kemudian si awak kapal memberitahu kepada laksamana tentang kejadian itu dan menyampaikan pesan sang Laksamana dan berkata:” Ini pesan Laksamana, kapal perang hendak lewat minggirlah! Suara menjawab dengan tegas:” Anda yang harus berubah haluan, sebab ini adalah mercusuar!

Dengan ilustrasi ini kita diajak untuk belajar bahwa tidak ada seorangpun yang mampu melawan kata hatinya, untuk itu jadilah mercusuar agar orang tidak dengan mudah dapat mengubah anda!

********

KATA HATI atau nurani adalah penterjemah hidup yang sempurna. - Karl Barth

KATA HATI atau nurani adalah penjaga kebajikan. - Johann Kaspar Lavater

SAYA tidak dapat dan tidak akan menarik kembali apapun (yang sudah saya katakan), karena melawan hati nurani tidak lah benar dan aman. Disini saya berdiri, saya tidak dapat melakukan lain, oleh kaenanya tolonglah saya ya Tuhan, Amin. - Marthin Luther

Comments

Popular Posts